A. Definisi Perekayasaan Pelaporan Keuangan
Perekayasaan
adalah proses terencana dan sistematis yang melibatkan pemikiran, penalaran,
dan pertimbangan untuk memilih dan menentukan teori, pengetahuan yang tersedia.
Konsep, metoda, teknik, serta pendekatan untuk menghasilkan suatu produk. Akuntansi
secara luas didefinisakn sebagai seperangkat pengetahuan yang mempelajari
perekayasaan , penyediaan jasa secara nasional berupa informasi keuangan
kuantitif, unit unit organisasi dalam suatu lingkungan negara tertentu dan cara
penyampaian informasi tersebut kepada pihak yang berkepentingan untuk dijadikan
dasar dalam pengambilan keputusan ekonomik.
Pelaporan
keuangan nasional harus direkayasa secara saksama untuk pengendalian alokasi
sumber daya secara otomatis melalui mekanisme sistem ekonomik yang berlaku.
Dalam pelaporan keuangan, pengendalian secara otomatis dicapai dengan
ditetapkannya suatu pedoman pelaporan keuangan yaitu prinsip akuntansi yang
berterima umum /PABU (GAAP) termasuk di dalamnya standar akuntansi.
Dalam
perekayasaaan pelaporan keuangan , akuntansi memanfaatkan pengetahuan dan sains
dari berbagai disiplin ilmu. Tujuan akuntansi akan menjadi kekuatan pengarah
dalam merekayasa akuntansi karena tujuan tersebut akan digunakan untuk
mengevaluasi kebermanfaatan dan keefektifan produk yang dihasilkan.